Jumat, 09 Mei 2014

cara pemisahan dua jenis kation

Cara pemisahan yang dapat  dilakukan untuk memisahkan dua jenis kation dalam campurannya yaitu
a.       Pada kation Ag2+ dan Zn2+ ditambahkan 6 ml HCl dalam suasana dingin, akan terjadi pemisahan antara Ag+ (endapan) dan Zn2+ (larutan). Ag+ membentuk endapan AgCl, sedangkan Zn2+ membentuk larutan yang kemudian larutan Zn2+ tersebut ditambahkan dengan HCl mendidih 6 M NH3, C(S)NH2 dan akan terjadi pengendapan pada Zn2+ yang membentuk endapan ZnS.
b.      Pada kation Pb2+ dan Hg2+ ditambahkan dengan 6 ml HCl dalam suasana dingin, akan terjadi pemisahan antara Pb2+ (endapan) dan Hg2+ (larutan). Pb2+ membentuk endapan PbCl2, sedangkan Hg2+ membentuk larutan yang kemudian larutan Hg2+ tersebut ditambahkan dengan 6 M HCl, 3% H2O2, 6 M NH3, HCl untuk mengasamkan, CH3C(S)NH2 akan terjadi pengendapan Hg2+ yang membentuk endapan HgS.
c.       Pada kation Mn2+ dan Co2+ ditambahkan dengan HCl mendidih 6 M NH3, CH3C(S)NH2, akan terjadi pengendapan pada kedua kation. Pada Mn2+ akan membentuk MnS dan pada Co2+ akan membentuk CoS.
d.      Pada kation Al3+ dan Zn2+ ditambahkan dengan HCl mendidih 6 M NH3, CH3C(S)NH2, akan terjadi pengendapan pada kedua kation. Pada Al3+ akan membentuk Al(OH)3 dan pada Zn2+ akan membentuk ZnS.
e.       Pada kation Cu2+ dan Fe3+ ditambahkan dengan 6 M HCl, 3% H2O2, 6 M NH3, HCl untuk mengasamkan, CH3C(S)NH2 akan terjadi pemisahan antara Cu2+ (endapan) dan Fe3+ (larutan). Cu2+ membentuk endapan CuS, sedangkan Fe3+ membentuk larutan yang kemudian larutan Fe3+ tersebut ditambahkan dengan HCl mendidih 6 M NH3, C(S)NH2 dan akan terjadi pengendapan pada Fe3+ yang membentuk endapan Fe2S3.

f.       Pada kation Mg2+ dan CrO42- ditambahkan dengan HCl mendidih 6 M NH3, C(S)NH2 dan akan terjadi pemisahan antara Mg2+ (larutan) dan CrO42- (endapan). 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar